Audisi PPS SMPK 5 BPK Penabur

4 komentar
Sebelumnya kamu pasti penasaran apa yang dimaksud dengan PPS?
PPS adalah singkatan dari pameran pentas seni yang diadakan di SMPK 5 BPK Penabur setiap satu tahun sekali.

Siapakah saja yang dapat mengikuti acara ini ?
Acara ini diikuti oleh seluruh warga SMPK 5 BPK Penabur serta para alumni dapat mengikuti acara PPS.
Siapakah yang terlibat didalam pengisi acara PPS?
Orang yang terlibat adalah panitia, OSIS, serta para pengisi acara kelas 9.

Acara apa saja yang ditampilkan di dalam PPS?
Tentu yang berkaitan dengan seni seperti puisi, musikalisasi puisi, drama, ensamble, vokal group, dan band.
Saya mau bercerita tentang pengalaman keikutsertaan saya dalam Audisi PPS ini. Ketika diumumkan bahwa seluruh siswa kelas 9 harus wajib mengikuti audisi PPS ini, pada saat itu juga saya dan teman - teman membuat sebuah group ensamble. Group ensamble ini diketuai oleh saya sendiri dan para anggotanya adalah Stefan Wibowo, Malfin, Irwan Prawira Santoso, Irwin Prawira Santoso, Kevin Nathanael Hamonangan, Yoseffane, dan Fransiscus Felix Bakhtiar.
Pada awal mula group ensamble ini tidaklah mudah untuk melewati tantangan dan halangan dalam melalui proses pencarian lagu, arransemen lagu, serta dalam proses pelatihannya. Pada awalnya kami menentukan lagu yang akan kami mainkan adalah 'I Will Fly'. Namun adanya halangan berupa sulitnya pencarian partitur dalam bentuk pencarian lewat internet maupun melalui feeling, dan adanya kesamaan lagu yang akan ditampilkan oleh kelompok lain, oleh karena itu lagu tersebut dibatalkan. Namun terpikir dibenak saya agar kelompok saya menampilkan sebuah lagu yang populer maupun dapat dinikmati. Lagu pertama yang kami coba latih adalah lagu 'Close To You'. Partitur lagu tersebut dimainkan hingga pembagian 4 suara. Pada awal latihan kami tidak mudah. Saya dengan sabar melatih para anggota agar tercapainya suara yang terpadu hingga tercapainya harmoni yang pas ditelinga. Lagu kedua yang dimainkan adalah lagu 'Lao Shu Ai Da Mi'. Lagu yang kami mainkan keduanya adalah lagu yang bertema cinta, maka kami harus memainkannya dengan perasaan yang sama agar yang mendengarkannya dapat merasakan apa makna yang terdapat dalam lagu tersebut.

Dua minggu telah berlalu, kami berlatih setiap hari. Walau ada halauan dari para anggota yang waktunya terbatas untuk latihan. Dalam 2 minggu selalu saja ada halangan yang membuat kami semua tidak dapat berkumpul latihan secara penuh. Tetapi berkat pimpinan Tuhan kami dapat melalui semua itu. Sehingga pada hari audisi tiba, kami dapat melaluinya dengan baik. Menurut saya itu hal terbaik yang dapat kami tampilkan. Bahkan lebih baik daripada saat latihan. Saat naik keatas panggung audisi rasanya hangat tidak ada sedikit pun rasa takut yang ada dan kami memainkan lagu tersebut dengan baik. Terima Kasih Tuhan.

Sebenarnya saya mengikuti 3 kelompok dalam acara ini. Tetapi 2 kelompok lainnya kurang latihan. Apa yang kita tabur itu yang kita tuai, itu kata pepatah. Sehingga 2 kelompok tersebut tidak sebaik penampilan kelompok yang pertama. Ketika kami dibacakan pengumuman hasil audisi PPS, ternyata kelompok kami berhasil lolos seleksi. Saya sangat senang rasanya. Ternyata usaha kami selama 2 minggu tidaklah percuma.

Dibawah ini adalah foto group ensamble yang kami namakan 'Melodine' :Sedikit perkenalan dari Melodine:
Baris 1
gambar 1 : Samuel Adinugraha --> Violist
gambar 2 : Stefan Wibowo --> Gitarist
gambar 3 : Irwin Prawira Santoso --> Recorder
gambar 4 : Fransiscus Felix Bakhtiar --> Recorder

Baris 2
gambar 1 : Yoseffane --> Recorder
gambar 2 : Malfin --> Recorder
gambar 3 : Irwan Prawira Santoso --> Guitarist, Recorder
gambar 4 : Kevin Nathanael Hamonangan--> Recorder

Walaupun group ini hanya untuk Pameran Pentas Seni, tetapi pengalaman ini akan selalu dibenak saya :)
Sekarang tinggal mempersiapkan untuk PPS yang sesungguhnya :)

4 komentar:

selamat dan sukses ya sob dalam acara PPS-nya. Salam

28 Mei 2010 pukul 18.32 comment-delete

yang begini harus dikembangkan nih, para pemuda berbakat, tambahin kebudayaan Indonesia dalam musiknya :) smangat !

31 Mei 2010 pukul 19.59 comment-delete

salut .. salut .. dipertahankan dan dikembangkan lagi bakat nya .... semangat dalam latihan (kekompakan) ... sukses sob,

eh kalo bisa ada rekaman clip nya tuh .... salam

1 Juni 2010 pukul 12.23 comment-delete

berkunjung sahabat, selamat ber-hari Minggu, salam

5 Juni 2010 pukul 20.48 comment-delete
Posting Komentar

Copyright 2012 Blog Musik Samuel.